Rekomendasi Kompon Motor yang Bagus

Gaya Hidup83 views

Baret atau goresan pada mobil atau motor tidak hanya disebabkan oleh kecelakaan atau terserempat, melainkan juga dapat muncul akibat gesekan debu yang berterbangan. Pada dampak yang cukup serius, cat bisa terkelupas. Untuk menangani hal ini, diperlukan pemolesan dengan penghilang goresan mobil agar permukaan cat bisa terlihat seperti sediakala.

Goresan halus yang tidak terlalu dalam, mungkin akibat debu, mesin pencuci mobil, atau pengelapan dapat dihilangkan dengan penghilang goresan mobil tipe wax. Tipe ini terbagi lagi menjadi dua jenis berdasarkan wujud, yaitu wujud cair dan solid dengan perbedaan sifat abrasif dari masing-masingnya.

Untuk tipe wax yang cair, komponen pemolesnya mengandung zat abrasif yang membuat permukaan cat bisa kembali rata dan goresan pun hilang tak terlihat setelah dipoles. Efek yang diberikan dapat bertahan lama meski zat lilinnya sudah hilang. Hanya saja, penghilang goresan tipe wax cair bila dipakai berlebihan justru akan memperburuk goresan yang ada.

Alternatif lain bagi Anda yang tidak ingin menambah goresan akibat kekeliruan dalam memakai tipe wax cair bisa dengan menggunakan wax berwujud solid. Pada jenis ini wax-nya tidak mengandung zat pemoles, melainkan diganti dengan silikon atau zat lain dengan fungsi serupa. Wax solid bekerja hanya menutupi goresan, bukan menghilangkannya. Akan tetapi, jenis semacam ini justru tidak akan membuat goresan semakin parah karena tidak adanya zat abrasif. Inilah kompon motor yang bagus sebagai berikut:

Simoniz Fix It Pro Scratch Repair Pen

Simoniz Fix It Pro dirancang dalam bentuk touch pen sehingga mudah digunakan. Anda hanya perlu mengaplikasikannya pada bagian yang lecet, lalu tunggu hingga zatnya mengering. Produk ini nyaman dan aman digunakan berkali-kali karena memiliki karakter sifat odourless dan non-toxic.

Setelah produk ini kering, kemampuannya yang waterproof dan permanen akan membuatnya tidak mudah terhapus. Belum lagi dengan harga yang sangat ramah di kantong, Anda yang berdana tipis pun tidak akan kesulitan untuk memiliki produk ini.

Nu Finish Scratch Doctor

Scratch Doctor dapat menghilangkan goresan secara sempurna tanpa menimbulkan goresan baru pada mobil Anda walaupun dipoles terus-menerus. Produk ini layak dimasukkan ke dalam daftar belanja, terutama bagi Anda yang berjiwa perfeksionis dan ingin mobil selalu tampil maksimal tanpa goresan sekecil apa pun.

Penggunaan produk ini pun terbilang mudah, Anda hanya perlu menggunakan kain lembut untuk mengoleskan isinya dalam jumlah sedikit pada goresan. Diamkan hingga kering dan lap kembali dengan kain lembut agar semakin halus hasilnya.

Meguiar’s ScratchX 2.0

Meguiar’s mempunyai beberapa koleksi penghilang goresan mobil. Salah satunya adalah ScratchX 2.0 yang dikatakan mampu menghilangkan baret, lecet, atau bentuk goresan lain pada permukaan bodi mobil Anda dengan cepat. Produk ini memiliki formula abrasif yang dapat mengatasi berbagai macam goresan.

Walau dirancang dengan bahan yang bersifat abrasif, produk ini tidak akan membuat lapisan coating mobil Anda menipis atau bahkan rusak. Selain itu, produk ini juga dapat membuat area yang dipoles tampak berkilau. Ingin menghilangkan baret sekaligus mengilapkan mobil? Meguiar’s ScratchX 2.0 jawabannya!

Kompon motor dapat Anda Order di:

Harga KisaranBeli Sekarang di:
Rp. 100.000Shopee
Rp. 100.000Tokopedia
Rp. 100.000Lazada
Rp. 100.000Blibli